KPU Papua Optimistis Mampu Sukseskan Pilkada Serentak - Berita Papua

Breaking

Senin, 21 September 2020

KPU Papua Optimistis Mampu Sukseskan Pilkada Serentak




Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua optimistis mampu menyukseskan Pilkada Serentak 2020, ditengah pandemi covid-19.

"Secara eksternal kami sudah menyiapkan sosialisasi berkelanjutan kepada masyarakat secara daring maupun baliho-baliho yang akan digencarkan di ruang publik," kata Ketua KPU Papua Theodorus Kossay.

Selain mengintensifkan sosialisasi, kata Kossay, KPU juga fokus pada bimtek, monitoring tahapan, supervisi, hingga penguatan karakter, mental, dan kapasitas bagi penyelenggara pemilu (KPU).

Kossay pun mengingatkan masyarakat, pendukung kandidat, partai politik, dan penyelenggara agar disiplin menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19. Hal ini juga menjadi penentu kesuksesan pilkada.

Ia menambahkan di Papua ada 11 kabupaten yang akan menyelengarakan pilkada tahun ini yakni Kabupaten Keerom, Mamberamo Raya, Supiori, Waropen, Nabire, Yalimo, Yahukimo, Pegunungan Bintang, Boven Digoel, Merauke, dan Kabupaten Agats. Dari 11 kabupaten itu, lima di antaranya masih zona merah penyebaran covid-19.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar