Papua Harus Lahirkan Atlet Berprestasi di Kancah Internasional - Berita Papua

Breaking

Jumat, 24 Juli 2020

Papua Harus Lahirkan Atlet Berprestasi di Kancah Internasional


Papua sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 akan mewarisi fasilitas-fasilitas olahraga bertaraf internasional. Oleh karena itu, Papua dituntut untuk bisa menumbuhkan atlet kelas dunia, jangan sampai fasilitasnya kelas dunia tapi atletnya tidak punya prestasi dunia.

Ketua KONI Jayapura, Mathius Awoitauw,SE.M.Si mengajak para pengurus Muay Thai untuk mempersiapkan atlet-atlet Muay Thai yang siap berlaga di iven nasional maupun internasional.

“Pembinaan Muay Thai harus lebih ditingkatkan untuk melahirkan atlet-atlet potensial,’’ ujar Mathius Awoitauw dalam arahannya pada pelantikan pengurus Muay Thai Kabupaten Jayapura, kemarin. Menurutnya, Cabor Muay Thai akan dipertandingkan di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua tahun 2021 mendatang.

Saat ini, pembangunan venue Muay Thai yang berada di Kabupaten Jayapura telah rampung dan tinggal finalisasi. Dengan ketersediaan venue ini, maka pembinaan Muay Thai harus lebih ditingkatkan untuk melahirkan atlet-atlet potensi dari Kabupaten Jayapura.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar